Bagian Organisasi
verified-green

Singaraja, PASTI PBJ// Sehubungan dengan diumumkannya seluruh Pengadaan Barang Jasa oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan disampaikannya 44 (empat puluh empat) paket pekerjaan tender/seleksi pada aplikasi SiRUP TA. 2023, Bagian Pengadaan Barang dan Jasa mengundang SKPD terkait untuk membahas Penetapan 10 (sepuluh) paket Prioritas dan Strategis MCP Korsupgah KPK Kabupaten Buleleng TA. 2023 bertempat diruang LPSE Kab. Buleleng, Rabu (16/02). Dalam rapat yang dipimpin langsung Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kab. Buleleng, Ir. I Made Sudarmika, ST.,MT dijelaskan terkait penentuan kriteria dalam penetapan 10 paket prioritas dan strategis dari paket-paket pengadaan yang ada di masing-masing SKPD sehingga sejalan dengan sasaran pokok dan arah kebijakan yang tertuang dalam RPJPD Kabupaten Buleleng Tahun 2005-2025 dengan visi “Buleleng Kerta Raharja Mengantarkan Bali Dwipa Jaya Berlandaskan Tri Hita Karana”. Setelah menerima masukan dan saran dari Inspektorat, Dinas PUTR, Disdikpora dan Fungsional PBJ, ditetapkan untuk 10 paket Prioritas dan Strategis MCP Korsupgah KPK Kabupaten Buleleng TA. 2023 yang nantinya akan dibuatkan SK Penunjukan dan dilakukan reviu HPS serta probity audit oleh Inspektorat Daerah. Kesepuluh paket itu meliputi: 1. Belanja Modal Bangunan Kesehatan (Pembangunan Gedung Linen Sentral dan IPSRS) 2. Belanja Modal Bangunan Kesehatan (Rehabilitasi Ruang Kamboja) 3. Belanja Modal Rumah Negara Golongan II (Pembangunan Rumah Jabatan Sekretaris Daerah) 4. Belanja Modal Bangunan Gedung Kantor (Pembangunan Mall Pelayanan Publik Kabupaten Buleleng) 5. Belanja Modal Bangunan Gedung Kantor 6. Rehabilitasi Jaringan Irigasi D.I. Ambengan Sukasada 7. Rehabilitasi Jaringan Irigasi D.I. Kusia 8. Belanja Modal Bangunan Gedung Tempat Kerja 9. Konsolidasi paket Belanja Modal Bangunan Gedung Tempat Pendidikan Rehabilitasi Sedang/Berat Ruang Kelas SD SDN 1 Kaliuntu 10. Konsolidasi Paket Rehabilitasi SMP Negeri Satu Atap 2 Kubutambahan. (admin)